Lokakarya Aplikasi Kecamatan Dashboard dilaksanakan oleh KOMPAK dalam rangka Uji Coba Penerimaan Pengguna, Penyiapan Data dan Pelatihan yang langsung dipandu oleh Tim Kompak Jakarta yang langsung membuat Aplikasi Kecamatan Dashboard. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari mulai hari Senin s/d Rabu, 4-6 Juni 2018 di Kantor Bappeda Kabupaten Lombok Timur.
Peserta Lokakarya terdiri dari Bappeda, Dinas Dukcapil, Dinas Pendidikan, Dinas kesehatan, Dinas PMD, KOMINFO, Kepala Dinas Sosial, Camat Terara, Operator Aplikasi KD Kec. Aikmel dan 17 Opertor SID yang terdiri dari 4 Kecamatan.
Kecamatan Dashboard merupakan salah satu cara untuk memperkuat peran dan fungsi kecamatan khususnya dalam hal peningkatan pelayanan dasarbagi masyarakat miskin dan retan sehingga KOMPAK menginisiasi Pembuatan Sistem Informasi untuk mendukung kecamatan yang diberi nama Kecamatan Dashboard. Adapun Data-data yang tersedia didalam kecamatan dashboard ini mencakup Data Pendidikan, Data Kesehatan, Data Kependudukan dan Data keuangan Desa.
Dalam Lokakarya ini banyak penambahan ilmu yang kami dapatkan dan juga Kecamatan Dashboard ini sangat penting untuk dimiliki oleh kecamatan sehingga pihak kecamatan bisa mengecek secara langsung data sewilayah yang ia pimpin hanya melalui laptop ataupun HP android.